Agam - Musibah tanah longsor terjadi di Lakuak Mudiak Angge, Jorong Angge, Nagari Pasia Laweh, Kecamatan Palupuh , Agam pada Kamis malam, (13/05/2021).
Kepala Jorong Angge di Nagari Pasia Laweh, Zulkifli Koto menyebutkan, "Longsor ini terjadi pada waktu malam karena curah hujan tinggi sejak sore. Longsor ini berdampak sejauh + - 50 M yang membuat jalan warga dan jalan menuju pertanian setempat rusak total, sebutnya di Palupuh pada Jumat, (14/5/2021).
"Tidak ada korban jiwa dalam musibah longsor, namun tanaman tani dan kebun warga terdampak, seperti: pisang dan kulit manis, " tambahnya.
Dan untuk membersihkan material longsor ini akan dilaksanakan gotong royong bersama pada hari Minggu, 16 Mei 2021.
"Untuk itu kami mengajak seluruh masyarakat untuk bersama - sama kita keluar goro membersihkan lokasi longsor, tutupnya.(Riyan)